Ketua DPRD Sulbar Pimpin Sidang Paripurna Dari Rumah Dinas

oleh -976 views
oleh

Ketua DPRD Sulbar Pimpin Sidang Paripurna Dari Rumah Dinas

MAYZONA.ID (MAMUJU) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar bersiap menggelar rapat paripurna virtual di tengah pandemi Covid-19. Agendanya mendengarkan penjelasan dari Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) APBD 2019.

“Sesuai undangan yang saya edar kita rapat paripurna dari rumah masing-masing. Undagannya sudah kita sebar ke para anggota dewan dan OPD Pemprov,” katanya, Minggu (5/4/2020).

Suraidah mengungkapkan, meski digelar virtual, masyarakat dan jurnalis tetap bisa memantau sidang ini. DPRD Sulbar, kata dia, ingin memberi contoh di tengah Work From Home tetap bisa menggelar paripurna. “Walaupun di rumah pekerjaan tetap kita tunaikan,” katanya.

Ketua DPC Demokrat Mamuju ini mengungkapkan, paripurna virtual ini berbeda dari biasanya yang digelar. Pasalnya, sidang akan dipimpin dari rumahnya. “Kalau DPR RI masih di kantor, saya memulai gebrakan baru memimpin sidang dari rumah jabatan. Saya sudah bawa palu sidang dan papan ke rumah biar resmi,” katanya.

Sebelumnya, DPRD Sulbar menyoroti lambannya penyerahan LKPj 2019 dari Pemprov Sulbar. Berdasarkan Peraturan Pemerintah nomor 3/2014 penyampaian LKPj harusnya disampaikan ke DPRD paling lambat tiga bulan sejak penggunaan anggaran berakhir. Artinya sebelum berakhirnya bulan Maret.

Sekretaris Fraksi Nasdem, Hatta Kainang, mengatakan penyerahan LKPj ini kewajiban konsitusi. Pihaknya memastikan bakal mengkaji secara mendalam capaian APBD 2019 di bawah kepemimpinan Ali Baal Masdar-Enny Anggraeni Anwar. “Kami akan akan mengukur berdasarkan capain indikator kinerja OPD dan tentu tahun kedua pelaksanaan RPJMD, ” ujarnya. (hms)

Info Redaksi:

Penerbit : PT (Persero) Mayzona Multi Media
Alamat : Jl. Toddopuli I No.9 Makassar Kode Pos 90222 Tlp 0812 4106 8817. Email syarifmay@gmail.com
Pemimpin Umum/Penanggung Jawab/Perusahaan : M. Syarifuddin May
Pemimpin Redaksi : Moh. Supriadi Syarifuddin.
Sekretaris Redaksi : Mayanita, SH
Redaksi: M. Syarifuddin May, Muharram, Muhammad Ahkam, A. Ardiansyah, Raisa Febyanita, Abd Azis, Suryadi, Lukmansyah.
Biro Daerah : Ananda Putra Wibawa (Biro Luwu Raya), Hamzur Dj. Arya (Biro Mamuju Sulbar).

jasa pembuatan website makassar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.