MAYZONA.ID (MAKASSAR) – Pj Wali Kota Makassar, Prof Yusran Jusuf menunaikan shalat Ied bersama keluarga secara sederhana di rumah jabatan Walikota Makassar, Minggu (24/5/2020).
Bertempat disalah satu ruangan di rujab, Yusran terlihat khusyuk dengan sangat sederhana menunaikan ibadah bersama istri, anak dan juga sejumlah pegawai yang bertugas di rumah jabatan walikota Makassar dengan menerapkan social distancing.
Dalam Shalat Ied tampil membawakan khutbah Shalat Ied yakni Ustad Muhammad Abdillah Arfa yang juga merupakan Finalis Akademi Sahur Indonesia (Aksi) Indosiar 2019.
“Biasanya tiap tahun kami bersama keluarga shalat Ied di lapangan bersama, namun karena adanya pandemi covid 19 ini kita laksanakan cukup dirumah saja bersama keluarga dan juga beberapa staf yang memang bertugas di rumah jabatan. Namun, Insya Allah situasi ini tidak mengurangi amal ibadah kita kepada Allah SWT, ” ujar Yusran usai melaksanakan shalat Ied.
Usai menunaikan ibadah shalat Ied, Prof. Yusran menyampaikan selamat hari raya Idul Fitri 1441 H kepada seluruh warga kota Makassar dan meminta untuk tetap waspada dan senantiasa menyadari masih adanya pandemi Covid-19 yang harus dilawan dengan protokol kesehatan.
“Saat ini kita berperang melawan virus corona untuk itu saya menghimbau kepada seluruh warga kota Makassar agar dalam memutus mata rantai virus ini senantiasa selalu waspada memperhatikan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, memakai masker dan setiap saat cuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer,” terangnya.
Prof Yusran berharap di moment hari raya Idul fitri ini masyarakat diminta berdoa kepada Allah SWT agar covid 19 ini dapat segera berakhir.
“Mudah mudahan dengan adanya moment Idul Fitri ini kita berdoa bersama agar Allah dapat mengangkat pandemik covid 19 supaya kita dapat hidup normal kembali seperti sedia kala,” pungkasnya.(*)